Wall Panel Dinding: Pengertian, Pemasangan, dan Manfaat

Wall Panel Dinding: Pengertian, Pemasangan, dan Manfaat

Wall panel dinding merupakan salah satu instrumen penting dalam desain interior. Meskipun tergolong baru dibandingkan dengan wallpaper, namun faktanya wall panel berperan penting dalam menambah estetika dan fungsi ruangan melalui pengaplikasiannya. Simak hingga akhir artikel untuk dapat mengenalnya lebih jauh!

Pengertian dan Peran Wall Panel Dinding

Wall panel merupakan lembaran-lembaran kayu tipis dengan motif atau bentuk khusus untuk menutupi separuh hingga keseluruhan bagian untuk memberikan kesan yang lebih cantik atau estetik. Kurang lebih memiliki konsep yang sama dengan wallpaper, hanya bahan bakunya yang berbeda.

Sebagaimana telah disinggung di atas, motif dan bentuk wall panel sangat beragam, namun yang paling bagus adalah motif kayu. Mengapa demikian?

  1. Nilai artistik motif kayu lebih tinggi dari corak lainnya.
  2. Menambahkan kesan yang alami, asri, dan hangat.
  3. Mudah dipadukan dengan beragam warna cat dinding atau instrumen interior lain.
  4. Dapat berfungsi sebagai peredam suara.

Pemasangan Wall Panel

Lantas, jika memang wallpaper dengan wall panel tidak memiliki perbedaan yang terlalu mencolok, apakah hal tersebut juga berlaku untuk pemasangannya? Karena material utamanya berbeda, tentu ada beberapa poin berbeda terkait instalasinya. Pemasangan wall panel dinding dapat menggunakan pedoman berikut.

  1. Pemasangan wall panel tidak perlu memenuhi tembok, meskipun tidak masalah jika Anda memang menginginkannya.
  2. Wall panel tidak selalu harus dipasang penuh, karena bisa pada separuh bagian dinding saja atau bagian kiri dan kanan tembok.
  3. Permukaan tempat mengaplikasikan harus dalam kondisi bersih dan kering ketika hendak memasang wall panel dinding tersebut.

Apakah Wall Panel Hanya Berguna untuk Dinding?

Pertanyaan ini sering terlontar, khususnya bagi yang pertama kali menggunakan wall panel sebagai instrumen interior. Secara teknis, wall panel dapat Anda aplikasikan di berbagai permukaan, asalkan rata. Selain di tembok, berikut rekomendasi permukaan lain yang dapat Anda percantik menggunakan wall panel.

1. Pintu Kamuflase

Anda dapat menambahkan wall panel pada pintu untuk menyamarkan keberadaannya. Tujuannya bisa karena ruangan di balik pintu tersebut merupakan area pribadi yang sebaiknya tidak orang lain ketahui, atau karena keberadaan pintu terlalu mencolok, sehingga merusak estetika interiornya.

2. Plafon

Plafon alias langit-langit ruangan juga dapat Anda tambahkan wall panel dinding. Menambahkan motif pada plafon melalui pengaplikasian panel tentu akan membuatnya tampak tidak monoton. Apalagi jika bangunan tersebut mengambil tema alam atau etnik dan Anda menggunakan panel bermotif kayu.

3. Perabot Rumah Tangga

Terakhir, Anda dapat menambahkan panel dinding untuk menyempurnakan tampilan perabot rumah tangga, supaya lebih estetik. Khususnya untuk beberapa furniture yang kurang sesuai dengan konsep interior yang diusung. Daripada mengganti perabotnya, menambahkan wall panel lebih praktis, mudah, cepat, dan tentu efisien.

Wall Panel Dinding Lebih Baik Daripada Material Kayu

Wall Panel Dinding: Pengertian, Pemasangan, dan Manfaat

Daripada menggunakan material berbahan kayu asli, wall panel dengan corak kayu menjadi pilihan yang lebih bijak. Mengapa demikian? Pasalnya, wall panel menawarkan beberapa keunggulan, jika dibandingkan dengan material dari kayu sungguhan. Apa saja?

Wall PanelMaterial Kayu
Harga lembaran wall panel lebih murah.Harga lembaran material kayu asli, apalagi jati sangat mahal dan terus mengalami peningkatan setiap tahun.
Bisa diaplikasikan di berbagai permukaan dan sangat mudah.Pengaplikasiannya terbatas dan perlu disesuaikan dengan kondisi bangunan, konsep interior, serta aturan penempatan lainnya.
Lebih awet wall panel dinding, karena tidak termakan oleh rayap.Selain bisa termakan oleh rayap, memiliki potensi terkikis hingga roboh akibat cuaca ekstrem.
Biaya perawatannya murah dan tidak ribet.Biaya perawatannya mahal dan sebaiknya dilakukan secara rutin oleh ahlinya.

Menciptakan Keindahan Interior dengan Balian Wall Panel

Tertarik untuk menggunakan wall panel dinding sebagai instrumen interior pilihan Anda? Dengan menggunakan wall panel kayu, Anda dapat menghemat waktu hingga biaya. Selain itu, dari segi estetika, tentu tidak kalah cantik dan dapat menciptakan keindahan rumah dalam sekejap.

Anda dapat memilih Balian Wall Panel dengan motif kayu untuk mewujudkan interior rumah yang cantik dan memberikan nuansa sejuk. Jika ada opsi membuat istana Anda lebih indah dengan biaya yang terjangkau, kenapa harus memilih mengeluarkan biaya yang jauh lebih besar?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are makes.